Harmoni Desa Pasir Gadung: Bhabinkamtibmas Pimpin Pengajian Rutin untuk Membangun Silaturahmi dan Kondusifitas Pemilu 2024

Pasir Gadung | Tangerang, Bhabinkamtibmas Desa Pasir Gadung, Bripka Novrizal Dwi F, menghadiri kegiatan pengajian rutin yang dihadiri oleh tokoh masyarakat dan aparatur desa. Acara berlangsung mulai pukul 21.30 WIB hingga selesai di Kampung /Desa. Pasir Gadung RT 02/04, Kecamatan  Cikupa, Kabupaten Tangerang Jum'at ( 02/02/2024).

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain  Sahidan (Jaro 03),  Haerul Anwar (Ketua RW 04), serta tokoh agama Ust. Sodikin dan Ust. Udi Lambeng. Kehadiran mereka diharapkan dapat memperkuat tali silaturahmi di antara masyarakat.

Bhabinkamtibmas beserta aparatur desa menyampaikan himbauan untuk menciptakan Pemilu 2024 yang aman dan kondusif. 

Selain itu, mereka memberikan informasi terkait Kamtibmas dan mendorong partisipasi aktif warga dalam menjaga keamanan desa.

 Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat keterlibatan masyarakat dalam menjaga ketertiban dan keamanan desa Pasir Gadung. ( SLR) 


Lebih baru Lebih lama
Liputan Keren