Siapkan Tenaga Wasit Juri dan Pelatih, Persinas Asad Ikuti Pelatihan yang Digelar Pengprov IPSI Papua Barat


Bintuni, pada tanggal 9-11 Agustus bertempat di Aula Kantor Kemenag Kabupaten Teluk Bintuni, Pengprov IPSI Papua Barat menggelar pelatihan pelatih dan pelatihan wasit juri dengan narasumber dari Pengprov IPSI Papua Barat.

Sujono, S.Sos Ketua Pengkab IPSI Teluk Bintuni membuka secara resmi kegiatan pelatihan yang diikuti kurang lebih oleh 20 (dua puluh) peserta yang berasal dari seluruh perguruan yang ada di Kabupaten Teluk Bintuni.

Narasumber Sudarto (wasit juri nasional) dan Melky Wanggober (pelatih nasional) dari Pengprov IPSI Papua Barat benar-benar memberikan ilmu-ilmunya pada para peserta, berharap setelah pelatihan ini berakhir akan lahir wasit/ juri dan pelatih yang dapat membantu setiap event / kejuaraan yang diadakan IPSI Kabupaten Teluk Bintuni kedepan. 

Perguruan Persinas Asad dalam kesempatan pelatihan ini mengirimkan 2 (dua) peserta sebagai wasit juri dan 2 (dua) peserta sebagai pelatih IPSI kabupaten, masing-masing Dahlan Suhendar dan Ilham Fito Cahaya sebagai Pelatih serta Sugino dan Dede Saputra sebagai wasit/juri.

Agus Budijanto,S.Pd. salah satu Pengurus Kabupaten IPSI Teluk Bintuni berharap pelatihan ini akan dapat melahirkan sumber tenaga-tenaga wasit/juri dan pelatih yang dapat membantu kinerja IPSI Bintuni kedepan, sehingga event-event/ kejuaraan-kejuaraan yang akan diadakan dapat dilakukan secara mandiri oleh Pengurus Kabupaten IPSI Teluk Bintuni.

Lebih baru Lebih lama
Liputan Keren