Bintuni, Ahad 06 Oktober 2024 LDII Teluk Bintuni- Provinsi Papua Barat, rutin laksanakan Kegiatan Pengajian Generasi Penerus (Generus) yang dipusatkan di Masjid Budi Luhur Kota Bintuni.
Dani Prasetya,S.K.M Kordinator pengajian generus melaporkan bahwa pengajian ini dilaksanakan rutin secara berkala dengan materi yang disampaikan adalah kitab Al-Quran dan Kitabul Adab sehubungan dengan penguatan program 29 karakter luhur yang dicanangkan oleh DPP LDII sebagai dukungan terhadap program Indonesia Emas 2045.
Senada dengan hal tersebut Irman Zulfahmi Bin Muhillu, ST pengurus Masjid Budi Luhur Kota Bintuni dalam arahannya
mengajak generasi muda untuk siap menghadapi Indonesia Emas 2045 dengan menanamkan nilai-nilai adab dan kebajikan, seperti bersikap jujur, amanah bila dipercaya serta bermental mujhid-mujhid atau hemat, hal ini terlihat sepele namun sangat penting karena kondisi sekarang ini untuk mencari seorang pemuda yang bermental jujur, amanah dan mujhid-mujhid adalah sangat langka, hal ini juga membuktikan bahwa program-program yang dicanangkan oleh DPP LDII dilaksanakan serentak diseluruh pelosok tanah air Indonesia termasuk di Bintuni - Papua Barat (DP).