FKKI Gelar Webinar Silaturohim Syawal, Agendakan Sosialisasi dan Program Kerja FKKI se-Indonesia 2025
Manokwari, Sabtu 19 April 2025 FKKI (Forum Komunikasi Kesehatan Islam) laksanakan kegiatan Silaturohim Syawal, Sosialisasi dan Program Kerja 2025 yang dilaksanakan webinar diseluruh Indonesia.
Kegiatan dipimpin langsung dr. Heris Setiawan Kusumaningrat dengan materi tugas pengurus FKKI dan program kerja FKKI diantaranya pemeriksaan dan penyuluhan kesehatan dengan sasaran santri, pengajian lansia, pengajian ibu-ibu, pengajian PAUD dan warga disekitar masjid (Baksos FKKI), konsultasi kesehatan FKKI dan inventarisir tenaga kesehatan FKKI.
H. Soleman Paputungan, S.Pd Ketua Satgaskes FKKI Papua Barat melaporkan bahwa untuk di Papua Barat inventarisasi tenaga medis warga LDII di Kabupaten Teluk Bintuni sebanyak 3 (tiga) personil, Kabupaten Manokwari sebanyak 5 (lima) personil, selanjutnya akan menyusun struktur untuk FKKI Papua Barat.
Soleman melaporkan bahwa FKKI (Forum Komunikasi Kesehatan Islam) adalah pokja Kesehatan dibawah Biro Kesejahteraan LDII diseluruh Indonesia termasuk di Papua Barat yang bertugas menjaga kesehatan warga agar dapat beraktifitas dan beribadah dengan sehat.