Iptu Purwantoro Pimpin Apel Cipkon Polsek Cikupa Fokus pada Pencegahan Kejahatan

 Tangerang - Polsek Cikupa telah menggelar Apel Operasi (Ops) yang dipimpin langsung oleh Iptu Purwantorodengan melibatkan 7 personil Polsek Cikupa dan 7 Personel Polda Banten, pada  Sabtu (27/07/2024) di Markas Polsek Cikupa Polresta Tangerang Polda Banten.

Kegiatan dimulai dengan Sistem Pengamanan (Sispam) di Markas Polsek, pengecekan tahanan, dan patroli mobile dengan fokus utama pada pencegahan tindak kejahatan 3C (Curas, Curat, Curanmor), kelompok geng motor, balap liar, serta tawuran.

Dalam arahannya, Iptu Purwantoro menekankan pentingnya sinergi dan kewaspadaan dalam menjalankan tugas untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif. Ia mengingatkan personil untuk selalu siap siaga dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.Setelah apel, kegiatan dilanjutkan dengan pengecekan tahanan yang berada dalam keadaan lengkap.

Patroli ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat dengan mengantisipasi potensi kejahatan dan kerusuhan yang dapat terjadi di wilayah tersebut.

Kompol Tedy Heru Murtianto, S.T., S.H., selaku Kapolsek Cikupa, menyampaikan kepada awak media bahwa serangkaian kegiatan operasi yang dilakukan oleh Polsek Cikupa merupakan bagian dari strategi proaktif mereka. 

Hal ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta mengantisipasi berbagai bentuk kejahatan yang dapat mencemarkan lingkungan.

"Kegiatan ini merupakan bagian dari strategi proaktif Polsek Cikupa untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dengan menargetkan antisipasi terhadap kejahatan yang mencemarkan lingkungan tersebut," ujar Kompol Tedy Heru Murtianto.


(ARDI)

أحدث أقدم
Liputan Keren