Senkom Mitra Polri Kecamatan Cikupa Hadiri Upacara Peringatan HUT RI ke-79 di Cikupa

 


Cikupa, Tangerang – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-79, Senkom Mitra Polri Kecamatan Cikupa turut menghadiri upacara pengibaran Bendera Merah Putih yang diselenggarakan di Lapangan Stadion Mini Kecamatan Cikupa, Sabtu (17/08/2024).

 Upacara yang berlangsung dengan khidmat ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, pejabat pemerintahan, serta organisasi masyarakat, termasuk Senkom Mitra Polri yang selalu aktif dalam kegiatan pengamanan dan ketertiban.

Hadirnya Senkom Mitra Polri di tengah-tengah upacara ini merupakan bagian dari komitmen mereka untuk terus mendukung terciptanya keamanan dan kondusivitas di masyarakat. Ketua Senkom Mitra Polri Kecamatan Cikupa Sulardi menyampaikan apresiasi terhadap pelaksanaan upacara yang berjalan tertib dan lancar.

"Kami dari Senkom Mitra Polri merasa bangga bisa turut serta dalam upacara ini. Semangat kemerdekaan yang diperingati setiap tahun ini selalu menjadi momentum penting bagi kami untuk terus meningkatkan peran kami dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kecamatan Cikupa," ujar Sulardi.

Dalam upacara ini, Kapolsek Cikupa Kompol Tedy Heru Murtianto, S.T., S.H., juga memberikan apresiasi atas kehadiran Senkom dan berbagai elemen masyarakat lainnya yang turut menjaga kelancaran acara. 

"Kolaborasi antara pihak kepolisian, TNI, dan masyarakat, termasuk Senkom, menjadi bukti nyata bahwa persatuan dan kerjasama adalah kunci utama dalam menjaga keamanan dan kondusivitas, terutama di momen-momen penting seperti peringatan kemerdekaan ini,"  ujar Kapolsek.


(ARDI)


أحدث أقدم
Liputan Keren