Kapolsek Cikupa Pimpin Apel Cipkon untuk Cegah Gangguan Keamanan di Malam Minggu

 


Cikupa, Kabupaten Tangerang – Polsek Cikupa melaksanakan Apel Cipta Kondisi (Cipkon) di halaman Mako Polsek Cikupa. Sabtu (14/09/2024).

Apel ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Cikupa, AKP Johan Armando Utan, S.IK., M.H., dan bertujuan untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Guantibmas) di malam Minggu, khususnya di wilayah hukum Polsek Cikupa.

Turut hadir dalam Apel Cipkon tersebut, Kanit Samapta IPTU Purwantoro dan 14 personel Polsek Cikupa lainnya. 

Dalam arahannya, Kapolsek Johan Armando Utan menyampaikan apresiasi kepada seluruh personel yang hadir dan memberikan instruksi untuk melaksanakan patroli mobile guna mengantisipasi kejahatan 3C (Curat, Curas, dan Curanmor), geng motor, serta potensi gangguan keamanan lainnya.

"Malam ini adalah malam yang panjang, mari kita bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah. Tetap jaga kesehatan dan keselamatan selama bertugas," ujar Kapolsek Johan Armando.

Dengan semangat kebersamaan, personel Polsek Cikupa siap menjalankan tugas untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Cikupa.


(ARDI)

أحدث أقدم
Liputan Keren