Remas Al-Mubarok Silaturohim Bersama Anggota DPRK Manokwari Perkuat Ukhuwah Islamiyah
Remaja Masjid Al-Mubarok seperti halnya tahun-tahun sebelumnya menyempatkan bersilaturohim dengan para orang tua dan tokoh-tokoh senior, salah satunya adalah pada hari kedua lebaran bersilaturohim pada Masrawi Ariyanto, S.Pd Ketua BKPRMI Kabupaten Manokwari yang juga adalah anggota DPRK Kabupaten Manokwari, silaturohim dipimpin Shafwan Thalib pada Selasa 1 April 2025 bertempat dikediaman Kompleks Swapen Center Blok D Manokwari.
Silaturahim kepada tokoh masyarakat dalam Islam merupakan bentuk amalan yang dianjurkan untuk mempererat hubungan dan memperkuat persatuan. Bahwa silaturohim menjauhkan dari neraka, mendapat cinta Allah dan dianggap memiliki akhlak mulia, mendapat pahala yang besar, rezeki dilapangkan dan umur dipanjangkan, salah satu pertanda keimanan.
HR. Bukhari dan Muslim meriwayatkan hadits, “Barangsiapa yang ingin diluaskan rezekinya dan dipanjangkan umurnya, maka sambunglah tali silaturahmi”.
Senada dengan hal tersebut Masrawi Ariyanto mengatakan bahwa silaturohim pasca ramadan adalah budaya yang baik untuk memperkuat ukhuwah islamyah antara yang muda dan senior, silaturohim juga akan menghasilkan pertukaran ide, memberikan motivasi, berbagi pengalaman yang positif agar pemuda ramaja masjid termotivasi pada hal-hal kebaikan dan siar-siar islam, tidak terjerumus pada pergaulan bebas, membatasi penggunaan media sosial agar ada waktu yang digunakan untuk hal-hal yang positif dan bijak bermedia sosial serta tidak mudah termakan hoax dan tidak mudah menyebarkan berita hoax.